Rekomendasi Skincare Untuk Kulit Kombinasi Terbaik

Ada banyak jenis kulit yang dimiliki setiap orang, jadi saat memilih menggunakan skincare. Pastikan Anda mengetahui jenis kulit yang Anda miliki dengan tepat. Salah satu jenis kulit yang paling umum dan banyak adalah jenis kulit kombinasi atua kulit normal. Jadi apa saja rekomendasi skincare untuk kulit kombinasi yang terbaik?

Dikutip dari web Pickybest, berikut ini akan kami rangkum beberapa rekomendasi skincare untuk kulit kombinasi terbaik yang bisa Anda gunakan setiap hari untuk perawatan kulit yang maksimal.

1. I’m From Mugwort Mask

Rekomendasi skincare untuk kulit kombinasi yang pertama adalah I’m From Mugwort Mask. Produk skincare ini cocok digunakan sebagai masker minguan yang wajib Anda coba. Karena masker I’m From Mugwort Mask ini memiliki kandungan mugword yang dipercaya dapat membantu merawat dan menenangkan kulit dengan baik.

Selain itu, produk skincare ini juga memiliki formula gel yang memiliki kandungan ekstrak bahan alami dari tumbuhan yang dapat memberikan manfaat perawatan kulit yang sangat baik dan efektif.

2. Garnier Micellar Rose Water Cleanse & Glow

Selanjutnya Anda bisa mempertimbangkan menggunakan Garnier Micellar Rose Water Cleanse & Glow untuk membersihkan wajah dari makeup dan kotoran. Kamu bisa mempercayakan produk skincare dari Garnier ini yang mengandung air mawah yang bisa membantu mengangkat dan membersihkan makeup dengan optimal.

Setelah melakukan pembersihan wajah menggunakan Garnier Micellar Rose Water Cleanse & Glow, kulit tidak akan terasa kering, menjadi lebih lembab dan glowing.

3. Nutrishe Intensive Bright & Glow Serum

Jika Anda mencari rekomendasi skincare untuk kulit kombinasi dalam bentuk serum, maka Nutrishe Intensive Bright & Glow Serum adalah pilihan tepat untuk digunakan.

Produk skincare ini bermanfaat untuk meratakan dan mencerahkan warna kulit. Selain itu kandungan alpha arbutin di dalamnya juga bisa membantu mengurangi kulit kusam, menyamarkan bekas jerawat dan flek hitam.

Kandungan ekstrak brown seaweed di dalam Nutrishe Intensive Bright & Glow Serum yang kaya protein juga membantu kulit lebih lembab dan menutrisi sel kulit dengan lebih baik.

4. ARIUL Smooth & Pure Cleansing Foam

Anda juga bisa mencoba untuk menggunakan skincare ARIUL Smooth & Pure Cleansing Foam. Karena produk facial wash ini sangat cocok digunakan untuk jenis kulit kombinasi.

Kandungan di dalam produk ARIUL Smooth & Pure Cleansing Foam bisa membantu Anda membersihkan kotoran sampai ke sela pori-pori dengan efektif dan membantu menjaga kelembaban kulit dengan baik.

5. SON&PARK Beauty Water

Produk skincare untuk kulit kombinasi selanutnya ada SON&PARK Beauty Water. SON&PARK Beauty Water bisa membantu pemiliki jenis kulit kombinasi untuk melembabkan kulit dan membersihkan kulit dengan lembut.

Kandungan bahan alami seperti kentang, jagung dan kelapa di dalam produk ini bisa membantu mengakat kotoran dengan efektif sampai ke sela-sela pori kulit. Kandungan ekstrak rosa damascena dan lavender di dalamnya juga sangat efektif untuk melembabkan jenis kulit kombinasi.

6. Neutrogena Hydro Boost Water Gel

Rekomendasi skincare untuk kulit kombinasi terakhir ada Neutrogena Hydro Boost Water Gel. Produk skincare ini bermanfaat untuk menghidrasi kulit dari kandungan asam hialuronat. Produk skincare ini bisa Anda gunakan siang dan malam hari dan terbukti efektif untuk membuat kulit lebih cerah, lembut dan kenyal.

Itulah tadi beberapa rekomendasi skincare untuk kulit kombinasi yang bisa Anda coba untuk digunakan merawat kulit agar lebih bersih dan sehat sepanjang hari.

Scroll to Top