Cara Cek Resi BukaExpress Melalui Website Resimu.net

Kehadiran jasa ekspedisi ini tentunya memberikan kabar gembira bagi seseorang yang gemar melakukan belanja online di Bukalapak. Pasalnya BukaExpress merupakan jasa pengiriman barang resmi milik marketplace tersebut. Dengan begitu aktivitas belanja online akan terasa lebih mudah dikarenakan langsung dibantu oleh tim ekspedisi tersebut dalam memilih pengirimannya. Bukan hanya itu saja proses pengecekan nomor resinya juga terbilang sangatlah mudah untuk dilakukan baik melalui website resminya atau aplikasi.

Kelebihan Dari Jasa Ekspedisi BukaExpress

Meskipun hanya bisa dipakai pada aplikasi maupun website resmi Bukalapak saja. Namun masih banyak kelebihan yang bisa diperoleh para penggunanya ketika menggunakan jasa ekspedisi tersebut seperti berikut ini.

  1. Proses Pengecekan Resi Terbilang Mudah

Salah satu kelebihan yang akan didapatkan para penggunanya ketika menggunakan layanan BukaExpress yaitu pengecekan resi sangat mudah dilakukan. Di mana nomor resi itu nantinya akan Anda peroleh ketika telah melakukan pengiriman paket pada konter terdekat. Selain itu untuk mengecek nomor resi ini juga bisa dilakukan pada aplikasi Bukalapak yang telah di download di Play Store, sehingga Anda tidak perlu lagi repot-repot untuk mengunjungi website resminya.

  1. Memiliki Jangkauan Yang Luas

Keunggulan selanjutnya dari jasa ekspedisi ini yaitu memiliki jangkauan pengiriman yang luas. Bahkan paket yang telah dikirimkan menggunakan jasa ekspedisi ini bisa diterima dengan cepat di berbagai kota atau kabupaten di Indonesia. Selain itu untuk tarifnya sendiri juga terbilang sangatlah murah.

  1. Ada Jaminan Paket Sampai Tepat Waktu

Kelebihan satu inilah yang sangat disukai para pengguna jasa ekspedisi BukaExpress yaitu ada jaminan paket sampai tujuan tepat waktu sesuai dengan status kiriman pada lembar resi. Hal itu bisa terjadi dikarenakan pengantaran barang akan dilakukan oleh kurir-kurir yang profesional dan dapat dipercaya. Jika barang yang akan dikirimkan itu tidak sampai tepat waktu maka pihak ekspedisi tersebut akan mengembalikan semua biaya ongkos kirim 100% kepada Anda. Untuk proses klaimnya bisa dilakukan dengan mudah dan diberikan jangka waktu maksimal 7 x 24 jam.

  1. Terdapat Gratis Ongkir

Selain adanya jaminan uang kembali jika paket tidak sampai tempat tujuan. BukaExpress juga memberikan gratis ongkir bagi setiap pembelian. Namun gratis ongkir itu hanya akan diberikan ketika Anda membeli produk diย  DibukaMall dan Lapak Super. Dengan begitu para pembeli hanya perlu membayar produk itu saja sehingga bisa lebih hemat.

Cara Cek Nomor Resi BukaExpress Melalui Website Resimu.net

Untuk mengecek nomor resi dari jasa ekspedisi BukaExpress juga bisa dilakukan melalui bantuan pihak ketiga berupa website Resimu.net. Di mana untuk membuka laman tersebut Anda bisa memanfaatkan semaphore atau pc yang telah terkoneksi dengan jaringan internet. Adapun langkah-langkahnya seperti berikut ini.

  • Pertama kunjungi terlebih dahulu website resimu.net menggunakan PC atau smartphone.
  • Kemudian masukkan nomor resi paket barang milikmu pada kolom yang telah disediakan.
  • Lalu klik “Ikon Cari”.
  • Tunggulah beberapa detik hingga informasi mengenai nomor resi muncul pada layar.

 

Itulah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengetahui nomor resi dari barang yang telah dikirim melalui jasa ekspedisi BukaExpress. Perlu diketahui bahwa fungsi buka Express ini pada dasarnya hanya untuk mencairkan jenis kiriman terbaik bagi pembelian yang dilakukan di situsnya. Dengan begitu untuk melakukan proses pick up hingga sampai tempat tujuan BukaExpress tetap masih mengandalkan jasa ekspedisi lainnya.

Scroll to Top